Italia berkesempatan menjadi pemuncak Grup C di Euro 2012 jika bisa mengalahkan Kroasia di Municipal Stadium, Kamis (14/6) malam nanti.
Pelatih Italia, Cesare Prandelli kemungkinan akan tetap menggunakan formasi 3-5-2 yang terbukti mampu menahan imbang Spanyol 1-1. Hanya saja mantan pelatih Fiorentina ini kemungkinan akan melakukan beberapa pergantian pemain di lini belakang dan depan.
Di lini belakang, Prandelli harus memilih apakah kembali menempatkan Daniele De Rossi di jantung pertahanan. Atau mengembalikan bintang AS Roma itu ke lini tengah dan menurunkan Angelo Ogbonna menemani Giorgio Chiellini.
Dilema lainnya yang dihadapi Prandelli adalah harus memilih antara Mario Balotelli atau Antonio Di Natale di lini depan. Balotelli terlihat kurang nyetel dengan permainan Italia dan membuang kesempatan emas saat melawan Spanyol. Sementara Di Natale yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil mencetak gol ke gawang Iker Casillas. Satu-satunya kendala bagi Di Natale adalah usia yang tak lagi muda bisa menghambatnya untuk bermain penuh 90 menit.
Sementara itu, Kroasia kemungkinan akan mempertahankan formasi seperti saat mengalahkan Republik Irlandia 3-1. Luka Modric masih tetap akan menjadi dirigen permainan Kroasia. Namun perubahan masih bisa terjadi di lini depan. Pelatih Slaven Bilic bisa memasang satu striker untuk menambah satu gelandang di lini tengah mengantisipasi permainan Italia.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN KEDUA TIM :
Italia (3-5-2) : Buffon; Bonucci, De Rossi, Chiellini; Maggio, T. Motta, Pirlo, Marchisio, G'rini; Balotelli, Cassano.
Kroasia (4-4-2) : Pletikosa; Srna, Corluka, Schildenfeld, Strinic; Rakitic, Vukojevic, Modric, Perisic; Jelavic, Mandzukic.
LIMA LAGA TERAKHIR KEDUA TIM :
Italia S-K-K-K-M
(10 Jun, 2012) Spanyol 1 - Italia 1 (EC)
(1 Jun, 2012) Italia 0 - Rusia 3 (FR)
(29 Feb, 2012) Italia 0 - Amerika Serikat 1 (FR)
(15 Nov, 2011) Italia 0 - Uruguay 1 (FR)
(11 Nov, 2011) Polandia 0 - Italia 2 (FR)
Kroasia M-S-M-K-S
(10 Jun, 2012) Irlandia 1 - Kroasia 3 (EC)
(2 Jun, 2012) Norwegia 1 - Kroasia 1 (FR)
(25 May, 2012) Kroasia 3 - Estonia 1 (FR)
(29 Feb, 2012) Kroasia 1 - Swedia 3 (FR)
(15 Nov, 2011) Kroasia 0 - Turki 0 (EC)
HEAD TO HEAD KEDUA TIM :
(18 Aug, 2006) Italia 0 - Kroasia 2 (FR)
Selamat berbagi ke: