Jadwal padat sudah menanti Juventus pada pramusim nanti. Mulai dari tur ke Amerika Serikat hingga laga Supercoppa Italiana di Cina.
Melihat jadwal timnya yang demikian padat, Antonio Conte mempertimbangkan
untuk meminta pada manajemen membatalkan tur ke AS. Diberitakan Football Italia , hal tersebut diinginkan Conte karena tak ingin timnya kelelahan ketika menjalani laga Supercoppa. I Bianconeri dijadwalkan akan memainkan sejumlah laga di AS pada World Club Challenge.
Mulai dari DC United (28 Juli), Paris St. Germain (31 Juli), dan ditutup melawan Real Madrid pada 5 Agustus.
Usai laga melawan Madrid, Juventus harus langsung terbang ke Cina. Pasalnya, pertandingan melawan Napoli akan dilangsungkan pada pekan kedua Agustus. Hal yang bisa membuat timnya kelelahan lantaran Serie-A dimulai dua pekan setelahnya.
Selamat berbagi ke: